Back

Kredit Rumah Australia Sesuai Dengan Harapan

FXstreet.com (Bali) - Kredit Rumah Australia (November) muncul di 1,1% dibandingkan harapan 1,1% dan sebelumnya 1,0%, sementara, kredit investasi untuk rumah (November) melihat peningkatan 1,5% dari sebelumnya 8,2%. Sementara itu, iklan lowongan kerja ANZ (Desember) muncul di -0,7% sedangkan sebelumnya -0,8%.

Pembiayaan perumahan November - poin kunci

NILAI KOMITMEN HUNIAN

November 2013 dibandingkan dengan Oktober 2013: "Perkiraan tren untuk nilai total komitmen pembiayaan hunian termasuk perubahan dan penambahan naik 2,0%. Komitmen perumahan investasi naik 3,0% dan komitmen perumahan yang ditempati pemilik naik 1,4%. Dalam hal penyesuaian musiman, nilai total komitmen pembiayaan hunian termasuk perubahan dan penambahan naik 1,7%."


JUMLAH KOMITMEN HUNIAN

November 2013 dibandingkan dengan Oktober 2013: "Dalam hal tren, jumlah komitmen untuk pembiayaan perumahan yang ditempati pemilik naik 0,6%. Dalam hal tren, jumlah komitmen untuk pembangunan hunian naik 1,1% dan jumlah komitmen untuk pembelian hunian jadi naik 0,7%, sementara jumlah komitmen untuk pembelian hunian baru turun 0,6%. Dalam hal sebenarnya, jumlah komitmen pembeli rumah pertama sebagai persentase dari total komitmen pembiayaan perumahan ditempati pemilik turun menjadi 12,3% pada bulan November 2013 dari 12,6% pada Oktober 2013."

** Ruang Berita FXstreet.web.id, FXstreet.com **

EUR/JPY Masih Bertahan Di Atas 142,00

Meskipun pulih dari terendah 2-minggu dan mencapai tertinggi 3-hari EUR/JPY berakhir praktis tidak berubah pekan lalu, setelah jatuh pada hari Jumat, setelah laporan ketenagakerjaan AS yang memperkuat Yen secara keseluruhan.
Baca selengkapnya Previous

AUD/JPY Tetap Antara 93,00 dan 94,00

AUD/JPY mengakhiri minggu lalu dengan penurunan kecil di 93,60 dan memulai perdagangan Senin di sekitar 93,50, pada catatan tenang setelah naik untuk menguji level tertinggi hari Jumat di 93,70 dan menyentuh terendah di 93,39.
Baca selengkapnya Next