Back

GBP/USD Membentang Dalam Pola Korektif

FXstreet.web.id - Ketika Sterling terus maju melawan Yen dan dolar Australia, terhadap dolar AS sterling telah menyerahkan kenaikan yang dicapai pada awal pekan ini.

Seberapa kuat gerakan ini terjadi?

Indeks OB/OS menunjuk ke pasar netral dalam grafik per satu jam. Pembacaan RSI di 42,64 pada saat ini dan ADX di 14,04, menunjukkan bahwa pergerakan harga telah berada di jalan buntu dalam periode terakhir.

Pada grafik waktu yang sama, SMA 200 sekarang di 1,6380 menawarkan resisten datar di setiap upaya untuk reli.

Seberapa volatile GBP/USD selama ini?

Batas deviasi standar memiliki lebar 76 poin dan diamati menyusut di grafik per satu jam, sementara ATR(14) cetak 7 poin. Pergerakan harga rata-rata untuk sesi ini adalah 8 poin per jam dalam 4 pekan terakhir.

Level dan pola apa saja yang harus dipertimbangkan?

Sentral pivot point berlokasi di 1,6363. Support pivot untuk pasangan ini ditemukan di 1,6307 (S1), 1,6264 (S2) dan 1,6208 (S3). Sebaliknya, resisten pivot untuk pasangan ini dapat ditemukan di 1,6406 (R1), 1,6462 (R2) dan 1,6505 (R3). Perhatian khusus layak diberikan kepada kisaran harga 1,6343-1,6377 dimana beberapa level teknikal konfluen hari ini.

[Lihat Posisi Perdagangan Kontributor]

** Ruang Berita FXstreet.web.id, FXstreet.com **

Emas Anjlok Dari Harapan Taper - Grup UOB

Strategis Pasar di Grup UOB mencatat bila Emas anjlok setelah data ekonomi AS yang beragam mengangkat dolar dan memicu ekspektasi bahwa Fed dapat mengurangi program stimulus besarnya pada awal minggu depan.
Baca selengkapnya Previous

Bursa Valas Negara Berkembang Telah Stabil Sejak November - DBS Group

Ahli Strategi di DBS Group mencatat bahwa bursa negara berkembang telah menjadi lebih stabil sejak November.
Baca selengkapnya Next