Back

PBoC Meletakkan Dasar Untuk Pelebaran Batas USD/CNY - ANZ

FXStreet - Menurut Irene Cheung dan Khoon Goh, Ahli Strategi Valas di ANZ, PBoC membuka jalan untuk pelebaran batas dalam beberapa minggu mendatang.

Kutipan Penting

"Dalam pandangan kami, kami percaya PBoC meletakkan dasar untuk pelebaran batas. Pekan lalu, kami menyinggung kemungkinan seperti itu. Setelah aksi harga Selasa, kami sekarang lebih yakin bahwa hal ini terjadi."

"PBoC telah memberi sinyal niatnya untuk melebarkan batas fluktuasi saat ini +/-1% sejak tahun lalu, dalam upaya untuk bergerak ke arah mata uang ditentukan dengan lebih dari dua arah."

"Bank sentral juga tertarik untuk mempromosikan manajemen risiko proaktif dalam bentuk lindung nilai valas di pasar dalam negeri. Volatilias USD/CNY telah jatuh sejak batas terakhir melebar di April 2012, dan sampai pekan lalu berada di terendah historis. Hal ini tidak hanya berarti bahwa itu tidak menarik untuk lindung nilai, tapi taruhan apresiasi satu arah telah menjadi populer, mengarah ke spot USD/CNY dalam negeri diperdagangkan secara konsisten ke arah sisi yang kuat dari batas."

** Ruang Berita FXStreet, FXStreet **

EUR/JPY Telah Berhenti Di Resistensi 140,70

Bulls EUR/JPY bangun pagi dan mulai mendorong pasangan ini lebih tinggi. meskipun mencapai tertinggi Asia saat ini di 140,70 dan terhenti, takut terhadap order jual baru yang terlihat di sekitar level ini.
Baca selengkapnya Previous

Bulls GBP/JPY Berhenti Di Resistensi 170,70

GBP/JPY memulai sesi di 170,36 dan bergerak ke tertinggi intraday saat ini di 170,72 dibalik melemahnya JPY secara umum, meskipun tampaknya bahwa dinamika positif telah kehabisan tenaga untuk saat ini.
Baca selengkapnya Next