Back

EUR/JPY Telah Berhenti Di Support 139,00

FXStreet - EUR/JPY duduk diam dalam kisaran sempit selama jam Asia, di mana sisi negatif dibatasi oleh support kuat 139,00 dan sisi positif dibatasi oleh 139,40.

Inflasi adalah agenda hari ini

EUR/JPY bersiap-siap untuk mengakhiri penurunan minggu keenam. Ini adalah rantai terpanjang penurunan terus menerus sejak musim semi tahun 2012, sehingga sentimen jangka panjang untuk pasangan ini adalah sangat bearish. Secara intraday kita harapkan perdagangan tenang dengan kemungkinan profit taking pada posisi jual karena akhir minggu perdagangan. Jepang menerbitkan data inflasi yang cukup bagus yang membuktikan bahwa rencana Abe berjalan baik. Meskipun Asia yang mengantuk hanya menguap terhadap hal itu. Perbaikan mungkin membawa beberapa kegembiraan, tapi jangan pertaruhkan sen terakhir Anda untuk itu. Di Eropa, dinamika mungkin lebih hidup karena kita memiliki data CPI Zona Euro yang akan dirilis. Jika pasar memasuki deflasi kepanikan sekali lagi, EUR akan tertekan turun di seluruh papan. Tingkat kunci untuk diamati adalah 139,00 diikuti oleh 138,80 untuk sisi negatif dan 139,40-50 untuk sisi positif.

Apa level penting USD/JPY hari ini?

Hari ini pivot point sentral dapat ditemukan di 102,57, dengan dukungan di bawah di 101,25, 101,75 dan 101,42, dengan resistensi di atas di 103,07, 103,40, dan 103,90. MA per jam beragam, dengan SMA 200 di 103,31 dan ema 20 harian di 103,50. RSI per jam netral di 54.

[Lihat Posisi Perdagangan Kontributor]

** Ruang Berita FXstreet.web.id, FXstreet.com **

USD/JPY Tertahan Di Bawah 103,00

USD/JPY mendekati 103,00 tapi kehilangan momentum dan pullback. Dolar AS mencapai tertinggi baru harian di 102,92, hampir di atas tertinggi Kamis tapi temukan resisten dan turun kembali menuju 102,70.
Baca selengkapnya Previous

GBP/AUD Koreksi Lebih Jauh Setelah Penolakan 1,9000

GBP/AUD alami penurunan harian terburuk dalam 15 hari pada hari Kamis, membuat koreksi kuat setelah harga tidak mampu bertahan di atas 1,9000; sekarang menuju penurunan mingguan pertama 2014.
Baca selengkapnya Next